Pasti kita semua ingin punya rambut indah seperti model iklan sampo? Untuk mendapatkan rambut idaman kamu harus melakukan perawatan rambut agar tetap sehat dan terawat.
Tidak hanya itu, agar rambut tampak lebih sempurna, kamu harus memiliki budget yang lumayan untuk melakukan perawatan di salon. Bagaimana jika tidak mempunyai budget yang lebih tapi menginginkan rambut yang sehat?
Kamu tidak perlu sedih dan galau, artikel ini akan menginformasikan perawatan rambut agar tetap sehat tanpa harus mengeluarkan budget berlebih. Kamu hanya perlu melakukan perawatan dirumah seperti ini:
a. Memperhatikan cara mencuci rambut yang benar
Rambut yang sehat dan indah dimulai dari bagaimana cara mencucinya. Kamu harus memperhatikan jadwal untuk mencuci rambut. Rambut berminyak sebaiknya melakukan keramas sehari sekali agar mencegah penumpukan kotoran yang nantinya akan menyebabkan lepek dan ketombe.
Untuk rambut kering, ada baiknya melakukan keramas dua hari sekali agar kelembapan rambut tetap terjaga. Agar keramas mendapatkan hasil yang maksimal. kamu dapat melakukan pemijatan pada bagian kulit kepala selama satu menit.
Pemijatan tidak hanya membuat kulit kepala bersih manfaat lainnya, peredaran darah disekitar kepala menjadi lancar sehingga akar rambut menjadi sehat.
Saat keramas, lebih baik tidak menggunakan air panas karena akan merusak kutikula dan folikel rambut. Jangan lupa untuk selalu menggunakan sampo sesuai dengan jenis kulit.
b. Selalu memakai conditioner
Menggunakan conditioner sangat penting untuk menjaga kelembapan rambut, apalagi kamu yang mempunyai rambut kering. Dengan pemakaian secara teratur, rambut menjadi lebih halus dan mudah diatur.
Sebaiknya sebelum mengaplikasikan conditioner, kamu harus memastikan jika rambut sudah dalam keadaan setengah basah. Jangan pernah menggunakan conditioner di kulit kepala atau pangkal rambut karena akan membuat rambut menjadi berminyak dan kehilangan volume. Gunakanlah conditioner kira-kira 5 cm dari pangkal rambut sampai ke ujung rambut.
c. Gunakan Masker Rambut
Tidak hanya menggunakan conditioner, untuk mendapatkan rambut yang sehat dan indah kamu juga perlu menggunakan masker rambut. Tidak sama seperti conditioner yang harus dipakai setelah mencuci rambut, pemakaian masker rambut hanya dilakukan antara 1-3 kali dalam seminggu.
Masker rambut sangat penting untuk menambah nutrisi. Saat menggunakan masker rambut, tidak boleh langsung dicuci, kamu harus menunggunya selama 20-30 menit. Untuk hasil yang maksimal, bungkus rambut yang sedang dimasker dengan memakai handuk panas.
d. Gunakan hair tonic
Perawatan rambut agar tetap sehat selanjutnya, rajin memakai hair tonic. Manfaat hair tonic adalah merawat rambut secara keseluruhan sampai akar. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu harus memahami penggunaan hair tonic.
Salah satu hair tonic yang sudah teruji kualitasnya adalah produk dari Neolife. Hair Tonic Neolife Aloe Vera merupakan vitamin rambut yang mengandung ekstrak Aloe Vera yang berfungsi mengatasi kerontokan dan ketombe. Dengan pemakian secara teratur dapat menutrisi rambut agar lebih sehat dan terawat, membantu menjaga kesuburan rambut.
Hair tonic ini digunakan setelah keramas, diteteskan pada kulit kepala kemudian pijat untuk mendapatkan sensasi relax. Pemakaian secara teratur akan mendapatkan hasil yang maksimal.
Secara keseluruhan, manfaat hair tonic dapat menyuburkan rambut, mencegah dan mengurangi kerontokan, mempercepat pertumbuhan rambut, mempercepat rambut panjang, melancarkan peredaran darah di kepala, mencegah peradangan pada kulit kepala, mencegah gatal dan ketombe, mencegah kebotakan dini, fotikel rambut lebih sehat dan meningkatkan elastis rambut.
e. Gunakan Serum Rambut
Lengkapi perawatan rambut menggunakan serum atau vitamin. Serum rambut sangat penting untuk membuat rambut kamu tidak kering, lebih terlihat berkilau, dan mencegah terjadinya rambut bercabang.
Gunakan serum rambut dengan cara diusapkan dengan tangan pada area tengah rambut dan ujung. Hindari menggunakan serum pada pangkal rambut karena akan membuat kulit kepala menjadi berminyak dan lepek.
Gimana? Mudahkan perawatan rambut agar tetap sehat dan tidak perlu mengeluarkan budget berlebih. Perlu diingat, jika segala sesuatu tidak ada yang instan, kamu harus rutin melakukan langkah-langkah perawatan di atas agar memperoleh rambut yang didambakan selama ini. Selamat mencoba!